Jika sebelumnya kita telah belajar membuat resep masakan ayam yang pedas, nah resep ayam panggang jeruk madu ini termasuk dalam kategori resep masakan ayam yang manis. Tentu saja tidak harus baku seperti itu, anda juga bisa membuat ayam panggang madu ini menjadi ayam panggang jeruk madu pedas manis. Tapi sebelum berkreasi lebih lanjut, sebaiknya kita pahmai dulu ayam panggang jeruk madu manis lezat sebagai awalan.
Inilah resep cara membuat resep masakan ayam panggang jeruk madu manis lezat selengkapnya...
Resep Ayam Panggang Jeruk Madu
Bahan:
- 2 buah dada ayam
- 1 sdm minyak sayur
- 2 sdm madu
- 1 siung bawang putih, parut
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt kulit jeruk manis parut
- 1 sdm air jeruk manis
Cara membuat Ayam Panggang Jeruk Madu Manis Lezat:
- Buang tulang dan kulit dada ayam. Potong masing-masing menjadi 4 bagian.
- Lumuri potongan dada ayam dengan Bumbu hingga rata. Diamkan selama 1 jam.
- Panggang ayam di atas panggangan (di atas bara api) atau panggang dalam oven, ambil sekali-sekali olesi sisa bumbu hingga kedua sisinya matang.
- Angkat dan sajikan ayam panggang jeruk madu ini selagi hangat.
Selamat mencoba...