Cara Membuat Popcorn Ayam yang lezat caranya adalah dengan memasak fillet ayam yang dipotong dadu lalu disalut tepung, dibumbui mayones madu dengan tendangan rasa pedas. Tapi jika Anda tak suka pedas maka tak perlu pakai saus cabai. Bagi yang sudah tak sabar ingin mencoba popcorn ayam ini, silahkan simak cara membuat popcorn ayam yang lezat berikut ini,
Popcorn Ayam
Bahan-bahan
- 250 g fillet dada ayam, iris dadu 2 cm
- Minyak untuk menggoreng
- Biji wijen putih, untuk taburan
- 50 g tepung terigu
- 50 g tepung maizena
- ½ sdt baking powder
- 1 putih telur
- 1 sdm penyedap rasa bumbu komplit
- 50 ml air
- 1 sdm minyak
- 3 sdm mayones
- 1 sdt madu
- 1 sdm saus cabai pedas (sesuaikan selera)
- 1 sdm air jeruk lemon
Cara Membuat Popcorn Ayam
- Aduk rata ayam dan adonan salut.
- Panaskan minyak di wajan hingga panas sekali, goreng ayam satu per satu di atas api sedang hingga matang, berwarna kuning keemasan. angkat, tiriskan.
- Aduk ayam goreng dan saus, aduk rata.
- Santap popcorn ayam ini selagi hangat.
Cara Membuat Popcorn Ayam Lezat ini memang mudah membuatnya. Kami yakin Anda bisa membuatnya hanya dalam satu kali percobaan. Sangat cocok jadi santapan saat nonton tv bareng keluarga pada saat malam hari. Jangan lewatkan juga resep ayam goreng penyet dan thailand chicken wing yang sama-sama berbahan dasar daging ayam.